Infotech: Jurnal Informatika & Teknologi
Vol 5 No 1 (2024): INFOTECH: Jurnal Informatika & Teknologi

Rancang bangun sistem aplikasi e-cashier berbasis web dengan metode rapid application development

Iqbal Imam Sholihin (Universitas Pelita Bangsa)
Ahmad Turmudi Zy (Universitas Pelita Bangsa, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia)
Ucok Darmanto Soer (Universitas Pelita Bangsa, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Perkembangan teknologi informasi membuka peluang bisnis untuk meningkatkan efisiensi. Sistem aplikasi kasir elektronik menjadi kunci dalam mendukung proses transaksi dan pengelolaan data penjualan, terutama bagi usaha mikro dan menengah. Marapi Kopi merupakan sebuah kedai kopi di Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi yang masih menggunakan proses manual dalam proses transaksi penjualan, pendataan stok bahan baku, dan penyajian laporan penjualan serta pengeluaran masih mengandalkan buku catatan yang rentan hilang atau rusak. Tujuan yang ingin dicapai dari penulisan ini adalah untuk membuat sebuah sistem aplikasi kasir elektronik (e-cashier) berbasis website dengan harapan agar mempermudah pekerjaan para pegawai dalam proses transaksi, pencatatan stok bahan, dan penyajian laporan penjualan harian. Dengan penerapan metode Rapid Application Development (RAD) dan menggunakan UML (Unified Modeling Language) untuk menggambarkan rancangan sistem serta PHP (Hypertext Preprocessor) sebagai bahasa pemrograman selain itu peneliti menggunakan database MySQL untuk basis datanya, sistem aplikasi e-cashier dapat diimplementasikan. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan pada sistem aplikasi kasir elektronik dapat berajalan sesuai dengan skenario yang telah dirancang menggunakan metode pengujian blackbox testing. Peneliti berharap dengan adanya sistem aplikasi e-cashier yang dikembangkan dapat memberikan solusi dengan pengelolaan data yang lebih efisien dan meningkatkan kinerja operasional bisnis secara menyeluruh

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

infotech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

e-commerce, e-learning, e-manufacturing, e-government, IT Government, IT Management, Supply Chain Management & ERP, Business Process Management, Robotic system, Smarts Sensor Networks, Intelligent Transportasi System, Smarts Villages, Smarts City, Smarts Cloud Technology, Software Engineering, Data ...