Jurnal Bimbingan dan Konseling Ar-Rahman
Vol 10, No 1 (2024): June

Problematika Tuntutan Eksternal bagi Kesejahteraan Psikologis Peserta Didik: Literature Review

Setiawan, Muhammad Andi (Unknown)
Eriyanti, Ribut Wahyu (Unknown)
Huda, Atok Miftahul (Unknown)
Rofieq, Ainur (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2024

Abstract

This article investigates and describes the problems that arise from external demands on students' psychological well-being. The primary focus involves academic pressure, family expectations, and the impact of interactions with peers and social media. The literature review approach was carried out by taking Scopus-based data from 2018-2023. Relevant data was obtained for 26 articles from the data selection. The supporting tools used for data collection and analysis are Publish or Perrish and Biblioshiny. The results of the analysis show that excessive academic pressure can cause stress and anxiety, while high family expectations can create psychological conflict. Interaction with peers and exposure to social media also contribute significantly to self-dissatisfaction and mental health disorders. This article emphasizes the need for a holistic approach in education to minimize the negative impact of external demands. Recommendations include strengthening mental health support programs in schools, increasing awareness of social media literacy, and close collaboration between educators, families, and communities in creating learning environments that support students' overall psychological development. Hopefully, this article can contribute to designing effective and sustainable interventions to improve students' psychological well-being. _____________________________________________________________Artikel ini menyelidiki dan menguraikan proble­matika yang muncul dari tuntutan eksternal terhadap kesejahteraan psikologis peserta didik. Fokus utama melibatkan tekanan akademis, ekspektasi keluarga, dan dampak dari interaksi dengan teman sebaya serta media sosial. Kajian literatur dilakukan dengan mengambil data berbasis scopus dari tahun 2018-2023. Dari pemilihan data di dapat data yang relevan sebanyak 26 artikel. Alat pendukung yang digunakan untuk pengumpulan data dan analisis data yaitu menggunakan publish or perrish serta biblioshiny. Hasil analisis menunjukkan bahwa tekanan akademis yang berlebihan dapat menyebabkan stres dan kecemasan, sedangkan ekspektasi keluarga yang tinggi dapat menciptakan konflik psikologis. Interaksi dengan teman sebaya dan paparan media sosial juga memberikan kontribusi signifikan terhadap ketidakpuasan diri dan gangguan kesehatan mental. Artikel ini menekankan perlunya pendekatan holistik dalam pendidikan untuk meminimalkan dampak negatif dari tuntutan eksternal. Rekomendasi termasuk penguatan program dukungan kesehatan mental di sekolah, peningkatan kesadaran literasi media sosial, serta kolaborasi erat antara pendidik, keluarga, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan belajar yang mendukung perkembangan psikologis peserta didik secara menyeluruh. Artikel ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam merancang intervensi yang efektif dan berkelanjutan untuk meningkatkan kesejahteraan psikologis peserta didik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BKA

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Bimbingan dan Konseling Ar-Rahman adalah jurnal peer-review yang diterbitkan oleh UPT Publikasi dan Pengelolaan Jurnal Universitas Islam Kalimantan MAB Banjarmasin. Jurnal ini terbit sebanyak dua kali setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini menerbitkan penelitian dan artikel ...