Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 5 No. 2 (2024): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Analisis Rasio Profitabilitas Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pada PT. PMA

Harahap, Zakaria (Unknown)
Linggariama, Linggariama (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2024

Abstract

Tujuan studi untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan berdasarkan rasio profitabilitas pada PT. PMA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan berdasarkan rasio profitabilitas pada PT. PMA. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan tujuan untuk mendeskripsikan objek penelitian ataupun hasil penelitian. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui metode dokumentasi, observasi, dan wawancara. Hasil analisis gross profit margin menunjukkan bahwa pada tahun 2019 sebesar 13,9 % dan perusahaan mengalami peningkatan pada tahun 2020 sebesar 1,6% dari tahun sebelumnya dan kemudian mengalami peningkatan kembali pada tahun 2021 sebesar 0,4%. Net profit margin perusahaan pada tahun 2019 sebesar 4% dan perusahaan mengalami peningkatan pada tahun 2020 sebesar 0,2% dari tahun sebelumnya dan kemudian mengalami peningkatan kembali pada tahun 2021 sebesar 0,5%. Hasil analisis return on assets menunjukkan bahwa perusahaan pada tahun 2019 sebesar 11,8% kemudian mengalami penpingkatan pada tahun 2020 sebesar 0,5% dari tahun sebelumnya dan kemudian kembali meningkat pada tahun 2021 sebesar 0,6%. Hal tersebut menunjukkan bahwa perusahaan sudah efisien dalam penggunaan aset di setiap tahun. Hasil analisis return on equity menunjukkan bahwa pada tahun 2019 sebesar 33,7% kemudian perusahaan mengalami peningkatan pada tahun 2020 sebesar 1,3% dari tahun sebelumnya dan kembali mengalami peningkatan pada tahun 2021 sebesar 4%. hal ini terjadi karena perusahaan sudah efektif dalam mengelola modal yang diinvestasikan oleh perusahaan untuk menghasilkan keuntungan bagi perusahaan. Saran Peneliti selanjutnya diharapkan dapat menggunakan laporan keuangan dengan periode yang lebih dari tiga tahun untuk mendapatkan hasil yang lebih akurat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...