Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra
Vol. 10 No. 3 (2024)

Hubungan Perempuan dan Alam dalam Novel Bumi Ayu Karya Restiana Purwaningrum (Kajian Ekofeminisme)

Eva Ruwaidah Muyati (Universitas Negeri Makassar)
Mahmudah Mahmudah (Universitas Negeri Makassar)
Muhammad Saleh (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan relasi perempuan dan alam dalam novel Bumi Ayu karya Restiana Purwaningrum dengan menggunakan kajian ekofeminisme yang memiliki perspektif oleh Keren J Warren, Vandana Shiva, dan Maria Mies. Data penelitian ini diperoleh dari kata, frasa, kalimat, ungkapan maupun paragraf yang mengandung relasi perempuan dan alam ekofeminisme. Sumber data yang digunakan ialah novel Bumi Ayu Karya Restiana Purwaningrum cetakan keempat terbitan Oktober tahun 2023. Metode penelitian ini ialah deskripsi kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan studi kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat bentuk hubungan perempuan dan alam dengan menggunakan kajian ekofeminisme dalam novel Bumi Ayu. Adapun bentuk yang didapatkan ialah bentuk hubungan anatara perempuan dan alam, bentuk hubungan penindasan perempuan dengan alam, serta bentuk perlawanan perempuan dan alam.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

onoma

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Onoma adalah jurnal akademik yang diterbitkan pada bulan Mei dan November oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di Universitas Cokroaminoto Palopo. Jurnal ini menyajikan artikel-artikel ilmiah tentang pendidikan, bahasa dan sastra Indonesia. ...