Bantenese Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 6 No. 1 (2024): Bantenese : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Peningkatan Kualitas Kesehatan Fisik dan Mental Lansia di Kelurahan Situgede Kecamatan Bogor Barat

Laura Virgita Wiraatmaja (Fakultas Ekologi Manusia IPB University)
Tin Herawati (Fakultas Ekologi Manusia IPB University)
Delima Nainggolan Nainggolan (DPPKB Kota Bogor)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2024

Abstract

Program ini dilaksanakan dengan tujuan yaitu untuk meningkatkan pengetahuan mengenai kualitas hidup, meningkatkan pengetahuan mengenai cara menjaga kualitas kesehatan fisik dan mental pada lansia, dan meningkatkan keterampilan lansia untuk meningkatkan kualitas kesehatan fisik dan mental pada lansia di Kelurahan Situgede. Masa lansia merupakan tahapan akhir dari siklus perkembangan manusia. Beberapa permasalahan fisik yang kerap kali terjadi pada lansia diantaranya yaitu dehidrasi, melemahnya otot-otot tubuh, stres, kurang tercukupinya kebutuhan ekonomi, dan kurangnya interaksi dengan keluarga maupun orang-orang sekitarnya. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional dan pengukuran dilakukan menggunakan pre-test dan post-test terkait materi yang disampaikan. Hasil menunjukkan bahwa dari 3 materi yang di sampaikan, 1 materi mengenai manajemen keuangan mengalami peningkatan pemahaman yang signifikan. Namun dalam keterampilan yang dikemas dalam bentuk pembiasaan tidak berjalan dengan lancar. Diharapkan akan ada penelitian yang dapat menggali lebih jauh terkait topik yang relevan dengan kualitas kesehatan lansia di masa yang akan datang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PS2PM

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Bantenese adalah Publikasi ilmiah dibidang Pengabdian Masyarakat yang diterbitkan oleh Pusat Studi Sosial dan Pengabdian Masyarakat (PS2PM) Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik dan Ilmu Hukum Universitas Serang Raya (Unsera) dengan nomor e-ISSN 26561840 yang mencakup : Pemberdayaan Masyarakat, ...