JSCS
Vol. 1 No. 3 (2024): Journal of Social Comunity Services (JSCS)

PENINGKATAN STRATEGI PEMASARAN S3SHOP MELALUI PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL DAN E-COMMERCE

Meira, Kanitha Dwi (Unknown)
Wahyuningsih, Intan Indah (Unknown)
Kurniawan, Putri Nur Shafa (Unknown)
Miftahulhaq, Muhammad Jamaluddin (Unknown)
Pranata, Sudadi (Unknown)
Huneman, Taufan (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2024

Abstract

Tujuan dari kunjungan industry di S3Shop adalah untuk melihat dan menganalisis strategi pemasaran S3Shop yang menggunakan media sosial dan e-commerce. S3Shop adalah bisnis yang menjual produk fashion. Media sosial dan platform e-commerce menjadi alat yang berguna untuk menjangkau pelanggan lebih luas dan meningkatkan penjualan karena kemajuan teknologi digital dan peningkatan penggunaan internet. Metode kualitatif, studi kasus, digunakan dalam penelitian ini. Penulis melakukan wawancara mendalam dengan manajer S3Shop dan melakukan analisis data sekunder dari platform e-commerce dan media sosial yang digunakan perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan platform media sosial seperti Instagram dan Facebook, serta platform e-commerce seperti Tokopedia dan Shopee, dapat membantu meningkatkan kesadaran merek, keterlibatan pelanggan, dan penjualan produk. Peningkatan konten, optimalisasi iklan berbayar, dan pengembangan layanan pelanggan melalui e-commerce dan media sosial adalah beberapa rencana yang disarankan. Dengan menerapkan strategi-strategi ini, S3Shop diharapkan dapat meningkatkan daya saing dan berkembang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jscs

Publisher

Subject

Humanities

Description

Journal of Social Community Service (JSCS): Journal of Community Service is published three times a year, in January, April and November, by Antis Publisher. JSCS publishes articles on community service. The editors gladly accept article contributions from all ...