Jurnal Topik Global
Vol 1, No 2 (2022): JURNAL TOPIK GLOBAL

Sistem Penjualan Alat Tulis Berbasis Web di Toko ATK Kantoor

Furie Ardika (Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global)
Muhammad Iqbal Dzulhaq (Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global)
Mila Amri (Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Metode penjualan manual mempunyai banyak kekurangan, seperti proses transaksi menghabiskan waktu untuk satu pembeli dan banyaknya pembeli yang membeli dalam waktu yang sama dan perhitungan biaya yang harus dibayar dan menghitung kembalian, sementara itu untuk pembeli di masa pandemi Covid-19 sekarang menjadi cemas untuk datang ke toko alat tulis. Tujuan dari penulis disini adalah untuk memudahkan proses transaksi penjualan pada toko alat tulis, yaitu Toko ATK Kantoor, mulai dari pemasaran barang, transaksi barang, hingga pengiriman barang. Penulis menganalisa serta merancang perancangan Sistem Informasi Toko Alat Tulis dan terintegrasi dengan RajaOngkir untuk perhitungan biaya pengiriman berbasis Web Menggunakan metodologi Rekayasa Perangkat Lunak Waterfall dengan langkah analisis, desain, pemrograman, pengujian dan implementasi. Selanjutnya perancangan dan pembangunan sistem dilakukan dengan proses perancangan UML (Unified Modeling Language). Hasil dari perancangan ini diharapkan dapat mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh toko penjual dan pembelinya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JTOPIKGLOBAL

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics

Description

JURNAL TOPIK GLOBAL (Jurnal Teknologi, Pendidikan dan Manajemen Global) adalah jurnal akses terbuka peer-review yang diterbitkan dua kali setahun (Juni dan Desember), jurnal penelitian ilmiah yang diterbitkan oleh LPPM Institut Teknologi Dan Bisnis Bina Sarana Global. JURNAL TOPIK GLOBAL bertujuan ...