Jurnal Kesehatan Tambusai
Vol. 5 No. 2 (2024): JUNI 2024

GAMBARAN KADAR PROTEIN URIN DENGAN PASIEN HIPERTENSI : LITERATURE REVIEW

Aris, Rismayana (Unknown)
Eka Yanti, Andi Kartini (Unknown)
Adnan, Endy (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Hipertensi merupakan masalah kesehatan utama yang berkontribusi terhadap penyakit kardiovaskular dan komplikasi lainnya. Hubungan pemeriksaan protein urine pada penderita hipertensi adalah salah satu akibat adanya gangguan pada ginjal. Tujuan dari tinjauan literatur ini adalah untuk melihat gambaran kadar protein urin dengan pasien hipertensi. Menggunakan metode literature review dengan prinsip Diagram Alir PRISMA. Artikel atau jurnal ilmiah diunduh dari PubMed, Portal Garuda, dan Google Scholar dengan standar SINTA IV dan V. Kata kunci dalam pencarian artikel ini yaitu gambaran kadar protein urin dengan pasien hipertensi. Didapatkan 146 artikel dalam hasil pencarian. Semua artikel diseleksi berdasarkan kriteria inklusi diperoleh 15 artikel penelitian yang akan di telaah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipertensi merupakan faktor resiko terjadinya peningkatan kadar protein urin. Diharapkan penderita hipertensi secara rutin memeriksakan dan mengontrol tekanan darahnya, bila perlu melakukan pemeriksaan komplikasi hipertensi, untuk mengurangi faktor risiko salah satunya gangguan fungsi ginjal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jkt

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JURNAL KESEHATAN TAMBUSAI Adalah jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian kesehatan yang terintegrasi dengan bidang kesehatan Jurnal ini berguna bagi tenaga kesehatan di dinas kesehatan, puskesmas, rumah sakit, mahasiswa kesehatan, tenaga pengajar bidang kesehatan lainnya pada umumnya. Jurnal ...