Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh antara kebersyukuran terhadap kebahagiaan mahasiswa Muslim di Fakultas Psikologi UIN Bandung pasca pandemi COVID-19. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik sampling convenience sampling. Jumlah responden penelitian ini sebanyak 50 mahasiswa Muslim Fakultas Psikologi UIN Bandung yang berdomisili di Jawa Barat. Hasil penelitian menunjukan bahwa kebersyukuran mempengaruhi sebanyak 24.4% terhadap kebahagiaan mahasiswa Muslim pasca pandemi COVID-19. Nilai konsistensi variabel kebahagiaan sebesar 29.412, koefisien regresi variabel syukur sebesar .646, hal ini menunjukan bahwa setiap penambahan 1% nilai syukur, maka nilai kebahagiaan bertambah sebesar .646.
Copyrights © 2022