Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 8 No 2 (2024): Edisi Mei - Agustus 2024

IMPLEMENTASI APLIKASI PENCATATAN TRANSAKSI PENJUALAN UMKM

Dewi, Ni Made Winda Sari (Unknown)
Wisna, Nelsi (Unknown)
Asniar, Asniar (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi yang mempermudah UMKM dalam mengelola data utama pelanggan dan produk jadi, membuat pesanan penjualan, mencatat transaksi penjualan tunai, mengelola inventaris, serta menyajikan laporan penjualan dan buku besar dengan efisien. Penelitian ini mengadopsi Metode Siklus Hidup Pengembangan Perangkat Lunak (SDLC) dengan pendekatan waterfall. Pendekatan ini menggambarkan proses pengembangan perangkat lunak yang berurutan, dimulai dari tahap komunikasi, perencanaan, pemodelan, implementasi, hingga pengujian. Setiap tahapan dalam metode waterfall mengalir secara berurutan seperti air terjun, tanpa kembali ke tahap sebelumnya. Proses dimulai dengan tahap komunikasi, di mana kebutuhan pengguna dipahami melalui wawancara dengan UMKM Wonderful Rotan. Tahap perencanaan berikutnya mencakup estimasi tugas teknis, alokasi sumber daya, dan penjadwalan kerja. Tahap permodelan fokus pada desain basis data dan pemodelan aplikasi. Tahap konstruksi mengubah desain menjadi kode program yang diuji untuk memastikan keakuratannya. Akhirnya, tahap implementasi melibatkan pengiriman perangkat lunak kepada pengguna, dukungan pelanggan, evaluasi perangkat lunak, dan pemeliharaan rutin. Dengan pendekatan ini, diharapkan aplikasi yang dibangun dapat memenuhi kebutuhan UMKM Rotan dengan efektif dan efisien. Berdasarkan proses pembuatan dan pengujian aplikasi dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini mampu mengelola daftar data pelanggan dengan baik. Selain itu, aplikasi ini memberikan kemudahan bagi pengguna dalam mencatat transaksi penjualan produk rotan secara tunai. Selanjutnya, aplikasi ini juga mempermudah pengguna dalam mencatat transaksi penjualan produk rotan secara kredit. Terakhir, aplikasi ini memberikan kemudahan bagi pengguna dalam proses penjurnalan dan memberikan akses untuk melihat laporan jurnal penjualan dan buku besar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...