Background: Kelurahan Kedaung memiliki angka proklim yang masih rendah dan masih terdapat masalah stunting di wilayah tersebut. Sehingga perlu dilakukan kegiatan yang dapat secara bersamaan menyelesaikan dua masalah tersebut. Melaksanakan Proklim bersamaan dengan edukasi dan pemenuhan gizi masyarakat melalui bank sampah digital. Metode: Kegiatan berlangsung dari bulan Agustus sampai Oktober 2023. Kegiatan pengabdian masyarakat terdiri dari beberapa tahap yaitu 1. focus grup discussion terkait kondisi wilayah, 2. Pembuatan aplikasi bank sampah, 3. Pembentukan pengurus bank sampah yang dilanjutkan dengan pembekalan dan pelatihan pemilahan sampah, 4. Pembangunan bank sampah, 5. Pelatihan budidaya Maggot, 6. Pemasangan Biopori, 7. Pelaksanaan bank sampah. Hasil: Kegiatan pengabdian masyarakat menghasilkan beberapa yaitu 1. Pengurus bank sampah sudah terbentuk, 2. Aplikasi bank sampah ECA sudah tersedia, 3. Bank sampah sudah berhasil dibangun, 4. Aktifitas setor dan tarik tabungan bank sampah sudah berjalan, 5. Masyarakat berhasil mengolah sampah organik sebanyak 280 kg menggunakan maggot, 6. Sudah tersedia 15 titik lubang serapan yang baru.
Copyrights © 2023