Jurnal Ilmu Keluarga dan Konsumen
Vol. 17 No. 1 (2024): JURNAL ILMU KELUARGA DAN KONSUMEN 17.1

PERAN COMMON DYADIC COPING SEBAGAI MEDIATOR DALAM HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI KESETARAAN PERAN DAN KEPUASAN PERNIKAHAN PADA 5 TAHUN PERTAMA PERNIKAHAN: The Role Dyadic Coping as a Mediator in the Relationship between Perceived Fairness and Relationship Satisfaction in the First 5 Years of Marriage

Ratnasari, Yudiana (Unknown)
Solihat Eka Riani, Widiya (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Kepuasan pernikahan merupakan faktor penting yang dapat membuat hubungan pernikahan lebih stabil dan salah satu faktor yang dapat memengaruhinya adalah persepsi tentang kesetaraan peran dalam pembagian urusan rumah tangga. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara persepsi kesetaraan peran dengan kepuasan pernikahan serta menguji efek mediasi common dyadic coping dalam model hubungan tersebut. Pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional study dipilih dalam penelitian ini. Sebanyak 1180 individu yang berada dalam rentang usia 5 tahun pertama pernikahan berpartisipasi dalam penelitian ini yang direkrut melalui penyebaran kuesioner secara daring. Hasil analisis PROCESS v4.0 Hayes menunjukkan bahwa persepsi kesetaraan peran secara signifikan dapat memprediksi kepuasan pernikahan, serta common dyadic coping secara signifikan menjadi mediator dalam model hubungan tersebut (direct effect, c’ = 5,096, 95% CI [4,375; 5,818]; indirect effect, a*b = 2,878, 95% CI [2,3131; 3,4782]). Dengan demikian, persepsi keadilan dalam pembagian urusan rumah tangga memprediksi upaya penanganan masalah bersama yang setara oleh pasangan, yang kemudian memprediksi kepuasan pernikahan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jikk

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Nursing Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Keluarga dan Konsumen (JIKK) receives scientific manuscripts (research results) that can contribute to improving the quality of families and consumers. Acceptable research topics are well-being, resilience, sociology, psychology, resource management, education, ecology, communication, ...