Holistika : Jurnal Ilmiah PGSD
Vol 7, No 2 (2023)

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BUKU SAKU DIGITAL MODEL ADDIE MATERI PERISTIWA KEBANGSAAN MASA PENJAJAHAN INDONESIA

Dede Sulastri (UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA)
Tin Rustini (UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA)
Agus Mulyana (UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan terhadap bahan ajar buku saku digital pada materi peristiwa kebangsaan masa penjajahan Indonesia. Hal ini dilatar belakangi oleh kurangnya bahan ajar yang mendukung proses belajar serta penanaman nilai karakter nasionalisme dan cinta tanah air kepada peserta didik. Penggunaan bahan ajar yang interaktif saat ini memiliki peran strategis sebagai upaya meningkatkan keterlibatan dan motivasi belajar peserta didik selama proses pembelajaran berlangsung, utamanya pada pembelajaran IPS. Tujuan dari penelitian ini yakni untuk menghasilkan sebuah bahan ajar buku saku digital sebagai upaya penanaman karakter nasionalisme dan cinta tanah air di kelas V SD. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode campuran (mix method) dengan model desain ADDIE (Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi). Partisipan yang terlibat dalam penelitian ini diantaranya validator ahli materi, validator media, validator ahli pembelajaran, guru dan siswa  kelas V di SDN Brawijaya dan SD Tipar Kota Sukabumi. Akumulasi hasil uji kelayakan dari validator menunjukan kategori “Sangat Layak”. Selanjutnya, hasil skor yang diperoleh dari angket guru dan peserta didik termasuk dalam kategori “Sangat Layak”. Berdasarkan hasil yang diperoleh, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa bahan ajar buku saku digital “Sangat Layak” digunakan di lapangan dalam membantu proses pembelajaran IPS khususnya di kelas V sekolah dasar.Kata Kunci :Bahan Ajar, Buku Saku Digital, Karakter Nasionalisme dan Cinta Tanah Air, Siswa Sekolah Dasar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

holistika

Publisher

Subject

Education

Description

Holistika: Jurnal Ilmiah PGSD Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas ...