Plaster of Paris atau gipsum hemihidrat memiliki banyak manfaat dalam kehidupan masyarakat, diantaranya sebagai bahan konstruksi maupun di bidang kesehatan. Penggunaan gipsum yang masif, menyebabkan penumpukkan limbah gipsum sehingga perlu dilakukan daur ulang gipsum agar dapat dipakai kembali. Jika air yang terkandung dalam kristal limbah gipsum menguap, gipsum dapat diaktifkan kembali menjadi gipsum hemihidrat. Pertama, sampel bahan baku disiapkan, kemudian dipanaskan untuk menghilangkan kandungan air bebas dari gipsum dihidrat, dan akhirnya, pemanasan dilakukan di furnace. Suhu pemanasan dan ukuran partikel adalah variabel penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari kinetika reaksi untuk menghasilkan produk gipsum hemihidrat untuk menentukan nilai parameter proses kecepatan reaksi.Persamaan kinetika reaksi orde satu dapat digunakan untuk memmodelkan reaksi dehidrasi gipsum dari bahan bangunan ini. Nilai tetapan Arrhenius dan energi aktivasi masing-masing adalah 23269,0630 s-1 dan 66395,8480 J/mol.K.
Copyrights © 2024