Jurnal Teknik Indonesia
Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal Teknik Indonesia

Analisis Manajemen Risiko K3 Laboratorium

Kembara Alam, Bagas (Unknown)
Fathurrahman, Iman (Unknown)
Aprizal, Muhammad (Unknown)
Rafi Mukarom, Yudis (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2024

Abstract

Laboratorium Elektronika Dasar di Universitas Pendidikan Indonesia dapat dikatakan sebagai tempat yang berisiko tinggi karena seringnya praktikum yang dilakukan dan tingginya risiko tersetrum dengan benda-benda yang berhubungan dengan listrik. Risiko pada laboratorium sangatlah banyak, diantaranya risiko biaya praktikum, produktivitas mahasiswa, mutu, dan waktu pelaksanaan. Risiko yang harus lebih diperhatikan adalah risiko kesehatan dan keselamatan kerja (K3). Dengan adanya manajemen risiko ini diharapkan kecelakaan praktikum yang terjadi dapat dikurangi. Pada penelitian ini akan diidentifikasi bahaya K3, penilaian risiko K3, serta bagaimana cara mengendalikan terhadap risiko K3 yang ada pada praktikum dengan metode penilaian risiko berdasarkan dari NHS Highland yang diadopsi dari AS/NZS 4360:2004 Risk Management. Analisis risiko dilakukan dengan melakukan identifikasi risiko dengan cara review data, interview dan kuisioner. Setelah melakukan identifikasi, nilai dampak dan frekuensi dikalikan untuk mendapatkan nilai tingkat risiko pada tiap faktor risiko. Evaluasi risiko adalah hal selanjutnya dilakukan kemudian melakukan penangan risiko agar tidak berpengaruh besar pada tujuan proyek. Dari hasil penilaian risiko ditemukan risiko yang paling besar adalah potensi risiko tangan tergores tang potong kabel dengan indeks nilai risiko sebesar 10,55.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

rp

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Engineering Transportation

Description

Indonesian Technical Journal is a scientific journal in the form of research and can be accessed openly. This journal is published quarterly by Publica Scientific Solution. Indonesian Technical Journal provides a means for ongoing discussion of relevant issues that fall within the focus and scope of ...