Dharma Pendidikan
Vol 16 No 2 (2021): Dharma Pendidikan

Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Dengan Media Video Animasi Powtoon Terhadap Hasil Belajar Matematika Materi SPLDV Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Nganjuk Tahun Pelajaran 2020/2021

Ririn Tiara Sari (mahasiswa)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui hasil belajar matematika dengan model pembelajaran Problem Based Learning, 2) untuk mengetahui hasil belajar matematika dengan model pembelajaran Problem Based Learning dengan media Video Animasi Powtoon, 3) untuk mengetahui adakah peningkatan hasil belajar dengan adanya penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dengan media Video Animasi Powtoon pada materi SPLDV siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Nganjuk. Penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu True Experimental Desain dengan desain penelitian Post-test Only Control Design. Variabel bebas yang pertama adalah Problem Based Learning, Variabel bebas yang kedua adalah media video animasi Powtoon, dan variabel terikat adalah hasil belajar. Tempat yang digunakan dalam penelitian ini adalah SMP Negeri 3 Nganjuk Tahun Pelajaran 2020/2021. Populasi penelitian yaitu kelas VIII sebanyak 288 siswa. Sedangkan sampel yang terpilih yaitu kelas VIII-A sebanyak 32 siswa dan kelas VIII-E sebanyak 32 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data dengan tes tertulis dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah teknik t-tes. Setelah peneliti mengadakan penelitian mengguanakan metode diatas, selanjutnya peneliti menganalisis data hasil penelitian dengan rumus t-test. Sebelum menguji dengan t-test terlebih dahulu melakukan uji analisis data awal yaitu normalitas dan homogenitas dengan nilai UH genap. Uji T menggunakan nilai post-test. Setelah dianalisis hasil perhitungan hipotesis diperoleh nilai Thitung = 5,315 kemudian nilai tersebut dibandingkan dengan Ttabel = 1,998 pada taraf signifikan 5%. Dengan demikian Thitung > Ttabel, sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima artinya dapat dikatakan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar dalam penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dengan media Video Animasi Powtoon terhadap pelajaran Matematika pada materi SPLDV siswa kelas VIII SMPN 3 Nganjuk Tahun Pelajaran 2020/2021.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jdp

Publisher

Subject

Education

Description

Dharma Pendidikan is a journal contains publications from researches and scientific studies. The publications intended to contribute understanding and developing scientific theories and concepts, education and their application in ...