Jurnal Sistem Informasi, Akuntansi dan Manajemen
Vol. 3 No. 3 (2023): SINTAMA: Jurnal Sistem Informasi, Akuntansi, dan Manajemen (Sept 2023)

Determinasi Profitabilitas pada Lembaga Keuangan Syariah: Sebuah Studi Literatur

Salwa Nissa Zahra (Unknown)
Khansa, Jeslyn Faiza (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam faktor-faktor yang mempengaruhi profitabilitas di lembaga keuangan syariah melalui pendekatan studi literatur. Dengan melakukan analisis terhadap berbagai literatur yang relevan, penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai dinamika yang mempengaruhi profitabilitas lembaga keuangan syariah. Hasil penelitian menunjukkan variable yang signifikan terhadap profitabilitas untuk jangka pendek adalah NPF, FDR, BOPO, DPK, dan pembiayaan mudharabah serta murabahah. Sedangkan untuk jangka panjang yaitu CAR, BOPO, DPK, dan BI Rate mempengaruhi profitabilitas, dengan pembiayaan mudharabah dan BOPO sebagai yang paling berpengaruh. Untuk ROA yang paling bersignifikan pada umumnya yaitu NPF dan CAR. BOPO negative terhadap ROA, sedangkan FDR pengaruhnya bervariasi dan kadang tidak signifikan. Untuk efisiensi memiliki dampak yang sangat besar terhadap profitabilitas, sedangkan pada regulasi terdapat perubahan suku bunga deposito yang dapat mempengaruhui ROA dan ROE.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sintamai

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

The research studies contained in Jurnal Sistem Informasi, Akuntansi dan Manajemen (SINTAMA) are the areas of Financial Accounting and Capital Market (AKPM), Management Accounting and Behavior, Information Systems, Auditing, and Professional Ethics, Taxation (PPJK), Syariah Accounting (AKSR), ...