JSI (Jurnal sistem Informasi) Universitas Suryadarma
Vol 11 No 2 (2024): JSI (Jurnal sistem Informasi) Universitas Suryadarma

MENGHADAPI PERUBAHAN DUNIA MELALUI TRANSFORMASI DIGITAL MENUJU KESUKSESAN PADA ERA DIGITALISASI

Sinaga, Dimpo (Unknown)
Peniarsih, Peniarsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2024

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat membawa kita semua untuk memasuki era digital, teknologi yang ada sangat membantu untuk meringankan segala pekerjaan dan aktivitas manusia Konsep digitalisasi memang membutuhkan proses untuk bisa dijalankan terutama bagi mereka yang buta akan teknologi tren digital sudah diterapkan hampir di semua bidang  Seiring dengan perjalanan teknologi di era digital, muncul  transformasi digital. Transformasi digital juga disebut sebagai tahap perkembangan dari kompetensi digital dan penggunaan digital.Transformasi suatu perubahan penggunaan metode tradisional ke konsep teknologi digital. transformasi digital adalah proses perubahan dalam penerapan teknologi digital dalam segala bidang di dalam masyarakat. Dalam meningkatkan transformasi digital menjadi lebih efisien dan inovatif, diperlukannya penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi.  Maka  perubahan yang terjadi dalam suatu organisasi atau masyarakat sebagai hasil dari penerapan teknologi digital. Penerapan transformasi digital dapat ditemukan dalam berbagai sektor industri, seperti e-commerce, manufaktur, perbankan, pendidikan,kesehatan, hingga media dan hiburan.Seperti e-commerce, dengan membuka toko online , Internet of Things (IoT) untuk memantau dan mengoptimalkan kinerja mesin pada sektor perbankan, dengan menyediakan layanan perbankan online dan aplikasi perbankan seluler. Sedangkan pada sektor pendidikan, memanfaatkan pembelajaran online, platform e-learning, dan alat kolaborasi digital.pada sektor kesehatan, industri ini menerapkan rekam medis elektronik, telemedicine, dan perangkat wearable dalam pemantauan kesehatan. Dalam sektor media dan hiburan, industri ini mengadopsi transformasi digital dalam meningkatkan konten digital, streaming media, dan platform distribusi online. Perkembangan teknologi sudah mempengaruhi kehidupan dan kebiasan manusia sehari-hari. Transformasi digital, tanpa disadari sudah menjalar di segala lini kehidupan. Perkembangan teknologi menuntut segala lini untuk bisa meninggalkan dunia analog ke dunia digital. Semua dituntut untuk melakukan perubahan kegiatan  sehari-hari hingga ke dunia bisnis.

Copyrights © 2024