JEBDEKER: Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, Bisnis Digital, Ekonomi Kreatif, Entrepreneur
Vol 4 No 2 (2024): Juni 2024

Manajemen Pengetahuan dalam Institusi Perguruan Tinggi (Studi Kasus pada 2 PTS di Surakarta)

Syihabuddin, Muhammad (Unknown)
Setyawan, Anton Agus (Unknown)
Waskito, Jati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Pengetahuan merupakan sumber daya esensial untuk keberhasilan produksi dan organisasi dalam ekonomi berbasis pengetahuan. Pengetahuan tidak hanya berupa informasi, tetapi juga mencakup perspektif, konsep, penilaian, dan metodologi yang membentuk nilai dari informasi tersebut. Manajemen Pengetahuan telah menjadi fungsi penting dalam organisasi modern, termasuk perguruan tinggi. Perguruan tinggi berperan dalam penciptaan, diseminasi, dan pembelajaran pengetahuan, yang membuat penerapan Manajemen Pengetahuan di sektor ini sangat krusial. Penelitian ini memiliki tujuan untuk memberikan pemahaman lebih mendalam tentang perbedaan pendekatan siklus hidup manajemen pengetahuan pada 2 perguruan tinggi. Secara teoritis, hasil penelitian ini diharapkan mampu memperkaya literatur tentang Manajemen Pengetahuan di sektor pendidikan tinggi. Secara praktis, penelitian ini bertujuan untuk memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan institusi melalui praktik Manajemen Pengetahuan yang efektif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jebdeker

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Artikel ilmiah yang dipubikasi dalam JEBDEKER adalah semua aspek dengan scope sebagai berikut: 1. Ekonomi 2. Akuntansi: Akuntansi Keuangan, Akuntansi Manajemen, Akuntansi Pajak, Audit, Akuntansi Biaya, Akuntansi Sektor Publik, Akuntansi UMKM. 3. Manajemen: Manajemen Pemasaran, Manajemen Strategik, ...