REI MAI: Jurnal Ilmu Teologi dan Pendidikan Kristen
Vol. 2 No. 1 (2024): REI MAI: Jurnal Ilmu Teologi dan Pendidikan Kristen

Peran Pendidikan Kristen Dalam Penanganan dan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Pada Remaja

Lobo, Zakarias Radja (Unknown)
Yesaya Widjaya (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Narkoba di kalangan remaja merupakan salah satu tantangan serius yang dihadapi oleh masyarakat modern. Penyalahgunaan narkoba tidak hanya merusak kesehatan fisik dan mental remaja, tetapi juga merusak integritas moral mereka dan memberikan dampak negatif pada masyarakat secara keseluruhan. Dalam konteks ini, pendidikan Kristen memiliki peran penting dalam upaya penanganan dan pencegahan penyalahgunaan narkoba pada remaja.Pendidikan Kristen mendorong pembentukan nilai-nilai moral yang kuat dan kesadaran akan tanggung jawab sosial. Ini memberikan fondasi moral yang kokoh bagi remaja, membantu mereka memahami konsep tentang tindakan baik dan buruk, serta dampak dari perbuatan yang merugikan diri sendiri dan orang lain. Melalui pengajaran Alkitab dan nilai-nilai Kristen, remaja diajarkan untuk menghormati diri mereka sendiri sebagai ciptaan Tuhan dan juga menghormati sesama manusia. Pendidikan Kristen juga menekankan pentingnya kehidupan yang seimbang dan sehat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrm

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences

Description

REI MAI: Jurnal Ilmu Teologi dan Pendidikan Kristen merupakan jurnal yang mengacu dibidang Teologi dan Pendidikan Agama Kristen serta bersentuhan langsung dengan ilmu Kemanusiaan dan Kemasyarakatan. Jurnal ini memotivasi para penulis artikel dalam ranah kajian teoritis hermeneutis, filosofis dan ...