Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Vol 12, No 2 (2024)

EVALUASI KINERJA BUCK-BOOST KONVERTER BERBASIS KONTROLER KONVENSIONAL

Rosliana Hakim (Universitas Mataram)
I Ketut Wiryajati (Universitas Mataram)
Ida Bagus Fery Citarsa (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2024

Abstract

Dengan kemajuan teknologi, terutama dalam bidang elektronika, serta meningkatnya kebutuhan tegangan DC, Buck-boost konverter menjadi penting karena kemampuannya mengubah nilai tegangan DC menjadi lebih tinggi atau lebih rendah dari tegangan masukan Penelitian ini bertujuan merancang modul dirancang konverter buck-boost untuk mendapatkan tegangan output yang lebih besar maupun lebih kecil dari tegangan input. Tegangan output pada buck-boost konverter open loop dikendalikan dengan mengatur nilai dari duty cycle dari PWM, sedangakan pada buck-boost konverter close loop dikendalikan oleh parameter Pi. Pengujian sistem secara simulasi menggunakan software MATLAB/SIMULINK. Buck-boost konverter dioperasikan dengan tegangan masukan 12V, dan duty cycle variasi antara 5% hingga 60%, pada frekuensi switching 50kHz. Hasil pengukuran menunjukkan tegangan keluaran minimal 0,629 V pada duty cycle 5%, dan maksimal 18 V pada duty cycle 60%. Evaluasi performa mengungkap variasi error yang signifikan, terutama pada pengujian 15 hingga 18, dengan rata-rata error sekitar 0,3 V. Efisiensi tertinggi terjadi pada duty cycle 65%, mencapai 86.06%, dengan rata-rata efisiensi sekitar 32.64%Keywords: Buck-Boost Konverter; Open loop; Close loop;

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jitet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk ...