Setrum : Sistem Kendali-Tenaga-elektronika-telekomunikasi-komputer
Vol 13, No 1 (2024): Edisi Juni 2024

Analisis Kinerja Jaringan Internet Banten (JIB) Menggunakan Metode QoS dan RMA

Husna, Anisa Nurul (Sultan Ageng Tirtayasa University)
Lufianawati, Dina Estining Tyas (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2024

Abstract

Kemajuan teknologi informasi pada saat ini mulai berkembang seiring dengan kebutuhan yang menginginkan kemudahan, kecepatan, dan keakuratan dalam memperoleh informasi. PT. Jaringan Internet Banten (JIB) merupakan penyedia layanan akses internet di Cikande, Serang yang berkomitmen ingin memberikan kualitas yang bagus dalam layanan internet langsung dan internet solusi. JIB ini merupakan penyedia layanan internet yang masih baru, sehingga diperlukan analisis Quality of Service (QoS) berdasarkan parameter troughput, jitter, packet loss, dan delay dengan menggunakan aplikasi Wireshark dan memonitoring kinerja perangkat yang terhubung ke jaringan berdasarkan metode Realibility, Maintainability, Availability (RMA) dengan menggunakan aplikasi Paessler Router Traffic Grapher (PRTG). Penelitian ini dilakukan pada setiap weekend selama 3 minggu. Hasil dari pengukuran QoS ini bahwa nilai rata-rata troughput pada JIB sebesar 33.354 kbit/s (sangat bagus), variasi delay hanya bervariasi disekitar 13 msec (milisecond) sampai dengan 18 msec (milisecond) sehingga dikatakan cukup stabil, tidak adanya packet loss pada JIB sehingga menunjukkan bahwa kualitas jaringan baik dan stabil dalam pengiriman paket data, rata-rata jitter selama rentang waktu yang diberikan berkisar antara 15-18 ms. Hasil pengukuran RMA menunjukkan bahwa pada minggu pertama rata-rata kecepatan lalu lintas sebesar 1.154.776 kbit/s, pada minggu kedua rata-rata kecepatan lalu lintas sebesar 1.116.097 kbit/s, dan pada minggu ketiga rata-rata kecepatan lalu lintas sebesar 1.594.245 kbit/s.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jis

Publisher

Subject

Education

Description

SETRUM : Sistem Kendali Tenaga Elektronika Telekomunikasi Komputer merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA) sejak 2012 menggunakan sistem Open Journal System ...