Penelitian ini tentang pemanfaatan QR-Code sebagai media digital tatatertib di Pura Penataran Agung. Dalam era digital yang maju, QR-Code dapat digunakan untuk mengelola tata tertib pura secara efisien. Sistem yang dikembangkan terdiri dari QR-Code yang terpasang di pura. Pengunjung dapat mengakses informasi tentang aturan dan tata tertib pura. Dengan demikian menunjukkan manfaat signifikan, termasuk efisiensi dan peningkatan pemahaman pengunjung. Penerapan QR-Code sebagai media digital tatatertib di pura dapat memberikan contoh bagi tempat suci lainnya dalam memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pengalaman pengunjung dalam konteks keagamaan dan budaya.
Copyrights © 2024