Jurnal Terapan Pendidikan Dasar dan Menengah
Vol 1 No 1 (2021): Volume 1, Nomor 1, September 2021

Peningkatan Pretasi Tolak Peluru Melalui Pembelajaran Permainan Bola Berekor Model Kolaborasi di SDN Randuputih I

Pujiarti, Tatik (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2021

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan prestasi tolak peluru melalui pembelajaran permainan bola berekor model kolaborasi bagi siswa kelas VI SD Negeri Randuputih I kecamatan Dringu kabupaten Probolinggo Penelitian dilaksanakan selama 3 bulan yaitu bulan September 2017 sampai dengan bulan Nopember 2017 Penelitian dilakukan pada waktu itu karena materi yang berhubungan dengan permasalahan prestasi tolak peluru untuk siswa kelas VI SD Negeri Randuputih I Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo masuk materi program semester I tahun pelajaran 2017/2018. Adapun yang menjadi subjek penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas VI SD Negeri Randuputih I kecamatan Dringu kabupaten Probolinggo dengan jumlah siswa 22 yang terdiri dari 15 laki-laki dan 7 perempuan. Prosedur penelitian yang digunakan yaitu prosedur jenis penelitian tindakan kelas terdiri dari 5 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi.revisi Analisis data, data kualitatif hasil pengamatan proses pembelajaran dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif dengan membandingkan siklus I dengan siklus II, sedangkan data yang berupa angka (data kuantitatif) dari hasil belajar tentang prestasi tolak peluru siswa dianalisis menggunakan deskriptif komparatif yaitu membandingkan nilai tes kondisi awal, nilai tes siklus I, dan nilai tes siklus II, kemudian direfleksi. Hasil penelitian, melalui penerapan pembelajaran permainan bola berekor model kolaborasi motivasi prestasi tolak peluru bagi siswa kelas VI SD Negeri Randuputih I kecamatan Dringu kabupaten Probolinggo 2017/2018 meningkat dari siklus I ke siklus II terdapat peningkatan motivasi belajar siswa dalam proses melakukan latihan kekuatan dalam aspek yang diamati yaitu keberanian dari kriteria cukup berani menjadi berani, aspek kedisiplinan dari kriteria cukup disiplin menjadi disiplin, aspek kerjasama dari kriteria baik menjadi sangat baik, dan hasil belajar prestasi tolak peluru bagi siswa kelas VI SD Negeri Randuputih I kecamatan Dringu kabupaten Probolinggo 2017/2018 meningkat dari kondisi Siklus I dari 13 siswa (77,22%) dengan nilai rata rata 67,78 ke siklus II mengalami peningkatan yang mendapat nilai tuntas menjadi 16 siswa (88,89%) dengan nilai rata rata 69,44 dan siklus III meningkat menjadi 17 siswa (94,44%). dengan nilai rata-rata 70,00.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jtpdm

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

JTPDM (Jurnal Terapan Pendidikan Dasar dan Menengah): distributes articles related to meta-analysis (including systematic reviews) and research and suggestions for the teaching and learning process in Elementery school, junior high school, and senior high school. In addition, JTPDM (Jurnal Terapan ...