Jurnal An-Nur
Vol 10, No 2 (2021): Jurnal An-Nur Desember 2021

Penyakit ‘Ain dari Perspektif Hadits dan Relevansinya dengan Media Sosial (Kajian Hadits Tematik)

Amelia Kemala Sari (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Zailani Zailani (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Usman Usman (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini berjudul “Penyakit ‘Ain dari Perspektif Hadits dan Relevansinya dengan Media Sosial (Kajian Hadits Tematik)”. Dalam hadits Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam banyak terdapat hadits-hadits mengenai penyakit ‘ain. Penyakit ‘ain berasal dari tatapan yang dilontarkan dengan hati yang hasad dan juga berasal dari kekaguman seseorang yang melihat sesuatu. Penyakit ‘ain dapat merugikan orang-orang yang berada disekeliling kita dan diri sendiri, bahkan penyakit ‘ain dapat terjadi melalui media sosial. Penyakit ‘ain dapat mempengaruhi perasaan dan pikiran yang berdampak negatif bagi kesehatan, dan ‘ain dapat menyebabkan gangguan fisik yang berbahaya hingga mengancam nyawa. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini yaitu, bagaimana hakikat penyakit ‘ain perspektif  hadits Nabi dan bagaimana relevansi penyakit ‘ain dengan media sosial. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dalam bentuk penelitian perpustakaan (library research). Hasil dari penelitian ini adalah hadits tentang hakikat dari penyakit ‘ain yang diteliti berkualitas shahih. Hakikat dari penyakit ‘ain yaitu, bahwa penyakit ’ain itu benar adanya dan para ulama melarang untuk mengingkarinya, penyakit ‘ain datang dari pandangan dengki dan juga datang dari rasa kagum terhadap seseorang. Hakikat lainnya, penyakit ‘ain dapat mendahului takdir dengan atas izin Allah ta’ala. Relevansi penyakit ‘ain dengan media sosial yaitu, ‘ain dapat timbul dari jiwa seseorang meskipun tanpa melihat langsung, bahkan Ibnu Qayyim mengatakan orang buta pun dapat menimbulkan penyakit ’ain. Jadi penyakit ‘ain dapat terjadi hanya melihat melalui foto atau video tanpa melihat orangnya secara langsung.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Annur

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal AnNur diterbitkan pertama kali pada tahun 2021 diterbitkan oleh Pascasarjana UIN Sultan Syarif Kasim Riau mulai bulan Desember tahun 2021. Jurnal AnNur terbit 2 (dua) kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal AnNur memuat kajian-kajian tentang AlQuran dan Hadis, untuk pengembangan ...