Sustainability Consciousness (SC) atau kesadaran keberlanjutan mengacu pada pemahaman dan kepedulian terhadap dampak tindakan manusia terhadap lingkungan, sosial, dan ekonomi. Konteks penelitian ini penting mengingat tingkat SC di sekolah-sekolah Indonesia masih tergolong rendah, seperti yang ditunjukkan oleh penelitian Saraswati & Maria (2012) dan Hudha, dkk (2021). Penelitian ini menggunakan desain post-test-only control group dengan sampel sebanyak 25 siswa untuk setiap kelompok eksperimen dan kontrol. Penelitian ini meneliti efektivitas penerapan Education for Sustainable Development (ESD) melalui pembelajaran berbasis proyek (PjBL) dalam meningkatkan kesadaran berkelanjutan (Sustainability Consciousness/SC) siswa kelas 4 MI Ma'arif Kliwonan Wonosobo. Metode penelitian kuantitatif dengan desain post-test-only control group design digunakan untuk menguji efektivitas PjBL ESD pada SC siswa. Hasil menunjukkan bahwa implementasi PjBL ESD mencapai nilai 88.4%, menunjukkan efektivitas metode ini. Analisis data kuesioner menunjukkan perbedaan signifikan dalam SC antara kelompok eksperimen (83.64) dan kontrol (77.2) dengan p-value < 0.05. Perbedaan skor rata-rata pada aspek pengetahuan, sikap, dan perilaku menunjukkan PjBL ESD efektif meningkatkan SC siswa. Kesimpulannya, penerapan ESD melalui PjBL terbukti efektif meningkatkan SC siswa kelas 4 MI Ma'arif Kliwonan Wonosobo
Copyrights © 2024