SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 7, No 1.1 (2024)

Pengetahuan, Pemahaman dan Kesadaran Mempengaruhi Tingkat Membayar Zakat fitrah, Infaq dan Shadaqah (ZIS) Di Pasara Tahoku Desa Hila Kecamatan Leihitu

Jabar, La (Unknown)
Kamase, Jeni (Unknown)
Amiruddin, Amiruddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengetahuan, Pemahaman dan Kesadaran Mempengaruhi Tingkat Membayar Zakat fitrah, Infaq dan Shadaqah (ZIS) di Pasar Tahoku Desa Hila Kecamtan Leihitu. Data penelitian ini adalah data primer, dengan menyebarkan kuesioner kepada pedagang Pasar Tahoku. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan pedagang yang terdaftar di Pasar Tahoku Desa Hila Kecamatan Leihitu, sedangkan sampel yang diambil berjumlah 60 pedagang. Hasil kuesioner tersebut telah diuji validitas dan realibilitas, juga telah diuji asumsi klasik berupa uji normalitas, uji linearitas, dan uji heteroskedastisitas. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengetahuan berpengaruh positif signifikan terhadap Membayar Zaka fitrah, Infaq dan Shadaqah (ZIS). Pemahaman berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Membayar Zakat fitrah, Infaq dan Shadaqah (ZIS). Kesadaran berpengaruh positif signifikan terhadap Membayar Zakat fitrah, Infaq dan Shadaqah (ZIS). Kata Kunci: Pengetahuan, Pemahaman dan Kesadaran

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...