SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 7, No 1.1 (2024)

Pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pasien Erha Clinic Batam Dengan Kepuasan Pasien Sebagai Variabel Intervening

Ansori, Ansori (Unknown)
Wasiman, Wasiman (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap loyalitas pasien erha clinic batam dengan kepuasan pasien sebagai variabel intervening. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien erha clinic batam yang melakukan pembelian produk dan tindakan dalam rentang waktu penelitian. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan metode purposive sampling dengan nilai sampel sebanyak 100 orang pasien erha clinic batam. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner dengan skala likert. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah SmartPLS versi 4.0.9.8. Hasil pengujian secara langsung menemukan bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pasien sebesar 0,237 dengan nilai p-value sebesar 0,016 < 0,05, kualitas pelayanan tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pasien sebesar 0,175 dengan nilai p-value 0,074 > 0,5, kualitas produk berpengaruh positif dan signfikan terhadap kepuasan pasien sebesar 0,482 dengan nilai p-value sebesar 0,006 < 0,05, kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signfikan terhadap kepuasan pasien sebesar 0,368, dengan nilai p-value 0,033 < 0,05, kepuasan pasien berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pasien sebesar 0,523, dengan nilai p-value 0,000 < 0,05. Hasil pengujian secara tidak langsung melalui variabel intervening menemukan bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pasien melalui kepuasan pasien sebesar 0,252, nilai p-value sebesar 0,015 < 0,05, kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pasien melalui kepuasan pasien sebesar 0,193 dengan nilai P-value sebesar 0,041 < 0,05. Kepuasan pasien mampu menjadi variabel mediasi yang baik dalam menghubungkan kualitas produk, kualitas pelayanan, dan loyalitas pasien erha clinic batam.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...