SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 2.1 (2023)

Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Mobile Payment Quick Responde Code (QRIS) Sebagai Alat Transaksi Digital Generasi Z

Suryaningsih, Suryaningsih (Unknown)
Fadhilah, Nurul (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner dan wawancara dengan total sampel sebanyak 105 mahasiswa aktif Fakultas Ekonomi Universitas Borneo Tarakan angkatan 2018 sampai 2022 yang dihitung dengan menggunakan metode Lemeshow. Penelitian ini memfokuskan pada generasi Z yang menggunakan QRIS sebagai alat transaksi digital. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi liner berganda. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan perangkat software yaitu Statistical Package for the Social Sciences 23.0. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa gaya hidup dan literasi keuangan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keputusan penggunaan QRIS di kalangan generasi Z khususnya mahasiswa di fakultas ekonomi Universitas Borneo Tarakan. Kata Kunci: Financial Technology (Fintech), Gaya Hidup, Literasi Keuangan dan Gen-Z.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...