Penelitian ini dibuat bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat Pengaruh Produktivitas Kerja Karyawan Terhadap Pengembangan Karir melalui Budaya Organisasi Pada Outlet McDonald’s Cabang Cibitung dan Cikarang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, untuk memperoleh data melalui penyebaran kuesioner. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah Purposive sampling. Sampel pada penelitian ini merupakan karyawan Outlet McDonald’s Cabang Cibitung dan Cikarang yang berjumlah 103 orang. Penelitian ini menggunakan alat bantu SmartPLS 3.0 sebagai alat analisis pengolahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel produktivitas kerja karyawan tidak berpengaruh terhadap pengembangan karir dengan hasil nilai t hitung sebesar 1,914 < nilai t tabel sebesar 1,9839 dan nilai p value 0,056 > 0.05. Variabel budaya organisasi berpengaruh terhadap pengembangan karir dengan hasil t hitung sebesar 6,601 > nilai t tabel sebesar 1,98397 dan nilai p value 0,000 < 0.05. Variabel produktivitas kerja karyawan tidak berpengaruh terhadap budaya organisasi dengan hasil t hitung sebesar 1,686 < nilai t tabel sebesar 1,98397 dan nilai p value 0,092 > 0.05. Lalu variabel produktivitas kerja karyawan dimediasi budaya organisasi terhadap pengembangan karir dengan hasil t hitung sebesar 1,627 < nilai t tabel sebesar 1,98397 dan nilai p value 0,104 > 0.05. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa produktivitas kerja karyawan tidak berpengaruh terhadap pengembangan karir, budaya organisasi berpengaruh terhadap pengembangan karir, produktivitas kerja karyawan tidak berpengaruh terhadap budaya organisasi dan produktivitas kerja karyawan dimediasi budaya organisasi tidak berpengaruh terhadap pengembangan karir. Kata kunci: Produktivitas Kerja Karyawan; Budaya Organisasi; Pengembangan Karir.
Copyrights © 2024