Journal of Management and Innovation Entrepreneurship (JMIE)
Vol. 1 No. 2 (2024): Januari

LITERATUR REVIEW: PENGARUH KEPATUHAN ETIKA PROFESI AKUNTAN INTERN ATAS PELAPORAN KEUANGAN TERHADAP KEBERLANJUTAN BISNIS (PT. ASURANSI JIWASRAYA)

Anggraini, Fera (Unknown)
Mila, Kamilatus Sa'diyah (Unknown)
Atika, Atika Novitasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jan 2024

Abstract

Seorang Akuntan harus memiliki sikap profesional secara etis. hal ini dikarenakan akuntan profesional dapat memanfaatkan sepenuhnya peraturan dan pengawasan serta harus memberikan perhatian yang maksimal terhadap pekerjaannya. Setiap profesi tentu mempunyai etika dan hal-hal yang perlu dihormati.. Etika profesional membantu menciptakan lingkungan yang dapat dipercaya, membangun kepercayaan publik, dan mempertahankan standar tinggi dalam pelayanan atau pekerjaan yang dilakukan. Selain itu, etika juga memberikan kerangka kerja untuk merespons situasi kompleks dan mengambil keputusan etis. Namun pelanggaran terhadap etika profesi ini masih banyak ditemukan di Indonesia, salah satunya pada PT. Jiwasraya. PT Asuransi Jiwasraya (AJS) mengeluarkan JS Savings Plan yang bertujuan memberikan program perlindungan kepada nasabah dalam bentuk tabungan dengan manfaat yang tinggi. Program ini kemudian mendapat feedback yang sangat positif sehingga dalam waktu singkat sudah ada masyarakat yang membeli program JS Savings Plan. Tentu saja tingginya manfaat dari tabungan plan JS juga disertai dengan biaya besar yang harus dibayar oleh nasabah yang mengikuti plan. Hasil analisis dari berbagai kasus, disimpulkan bahwa dalam kasus PT. Asuransi Jiwasraya memiliki empat prinsip dasar etika akuntan dilanggar yaitu integritas, objektivitas, kompetensi dan kehati-hatian serta perilaku profesional.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jmie

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Other

Description

Journal of Management and Innovation Entrepreneurship (JMIE) is a national journal as a scientific study media results of research, thinking, and critical-analytical studies on research in the fields of marketing management, financial management, SDM management, operations/production management, ...