Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa melalui penerapan model Creative Problem Solving pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits di kelas VII MTs Swasta Al Kalam Tanjung Pura. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, masing-masing terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Lokasi penelitian di MTs Swasta Al Kalam Tanjung Pura dan dilaksanakan pada bulan Mei 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Creative Problem Solving berhasil meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa, yang terlihat dari peningkatan rata-rata skor observasi aktivitas berpikir kritis dan nilai tes siswa dari siklus I ke siklus II. Penggunaan metode ini membuat siswa lebih aktif, kritis, dan terlibat dalam proses pembelajaran, sehingga mampu mengembangkan kemampuan berpikir kritis mereka secara signifikan.
Copyrights © 2024