Sinetron Magic 5 merupakan sinetron yang ditayangkan setiap hari pada pukul 17.00 WIB di stasiun televisi SCTV. Sinetron Magic 5 ini membawakan cerita tentang kehidupan pelajar sekolah menengah atas yang meliputi pertemanan, kekeluargaan juga percintaan dibangku sekolah. Namun sinetron ini terkadang menampilkan adegan yang dirasa kurang mendidik untuk para penonton dengan klasifikasi umur untuk remaja, seperti contohnya adegan mencium lawan jenis dan juga perkelahian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bentuk pelanggaran penyiaran televisi yang melanggar Undang-undang No. 32 tahun 2002 dan Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran di dalam sinetron Magic 5 ini. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif di mana penelitian ini akan menggunakan pengumpulan dokumentasi untuk mengidentifikasi masalah pelanggaran, penelitian literatur menggunakan teori, pengumpulan data lalu evaluasi data. Dan hasil dari penelitian ini adalah mengetahui bahwa di dalam Sinetron Magic 5 terdapat pelanggaran etika dan hukum yang ada di Undang-undang No. 32 tahun 2002 dan Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran ditemukan beberapa adegan seperti mencium lawan jenis dan berkelahi.
Copyrights © 2024