Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi)
Vol. 5 No. 7 (2024): Jurnal Pendidikan Indonesia

Penerapan Komunikasi Virtual Dosen Digital Immigrant

Amalia Zul Hilmi (Universitas Fajar, Indonesia)
Mariesa Giswandhani (Universitas Fajar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bentuk penerapan komunikasi virtual dosen digital immigrant dalam proses pembelajaran daring, khususnya untuk program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) di program sarjana dan magister Ilmu Komunikasi Universitas Fajar. Dengan menggunakan metode kualitatif interpretif, informan dalam penelitian ini adalah dosen generasi digital immigrant dengan tahun kelahiran sebelum tahun 1980 sesuai dengan teori Marc Prensky dan juga melibatkan mahasiswa yang dijadikan sebagai triangulasi sumber. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam dan juga menggunakan teknik snowball sampling, observasi non partisipan dan studi dokumen. Sedangkan untuk teknik analisis data dilakukan dengan menerapkan model Miles and Huberman yakni reduksi, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasar komunitas virtual yang terbentuk dan menghasilkan komunikasi virtual dengan indikator interaktivitas, kenyamanan pengguna, realibilitas informasi, dan imbalan keaktifan anggota ditemukan bahwa bentuk penerapan komunikasi virtual dosen digital immigrant adalah lebih banyak memanfaatkan aplikasi Zoom dan WhatsApp untuk berkomunikasi, menarik partisipasi mahasiswa dengan mengangkat topik-topik yang sesuai dengan pengalaman kerja peserta perkuliahan, studi kasus permasalahan pekerjaan dan kaitannya dengan teori ilmu komunikasi, serta menguji efektivitas penerima pesan dengan melihat hasil tugas atau respon dari mahasiswa terhadap materi dan diskusi yang disampaikan selama perkuliahan daring.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

japendi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi) is a peer-reviewed and open-access academic journal with a focus on education. This journal is published bi-monthly by CV. Publikasi Indonesia. Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi) provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within ...