Paparan Virus Avian Infnluenza (VAI) subtipe H5N1 pada burung-burung air liar dan unggas peliharaan di kawasan Cagar Alam Pulau Dua (CAPD) telah berhasil dideteksi melalui analisa serologi dan imunologi yang dilakukan pada tahun 2007-2013. Hal ini membuktikan bahwa VAI subtipe H5N1 telah menyebar di kawasan CAPD, Serang Propinsi Banten. Akan tetapi hingga saat ini informasi yang menjelaskan mekanisme penyebaran VAI subtipe H5N1 antar spesies dan intra spesies di kawasan CAPD masih terbatas. Untuk itu dilakukan analisa terhadap proses penyebaran VAI subtipe H5N1 di kawasan tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mekanisme penyebaran VAI subtipe H5N1 di kawasan CAPD diebabkan karena adanya transmisi VAI subtipe H5N1 yang terjadi melalui secara langsung maupun tidak langsung. Transmisi langsung VAI subtipe H5N1 dapat terjadi apabila virus tersebut menginfeksi unggas air atau hewan lain melalui kontak langsung dan tanpa melalui suatu media. Transmisi tidak langsung terjadi melalui media seperti air yang menjadi sumber minum bagi burung air liar maupun unggas peliharaan dan telah tercemar virus AI subtipe H5N1. Mekanisme tidak langsung juga terjadi pada saat adanya pemanfaatan sumber bahan pakan yang sama di lokasi yang sama.Â
Copyrights © 2015