Jurnal Ekonomi Trisakti
Vol. 3 No. 1 (2023): April

PENGARUH MANAJEMEN LABA MELALUI AKRUAL DISKRESIONER TERHADAP NILAI RELEVANSI INFORMASI AKUNTANSI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR

Florencia Agatha Susanti (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Trisakti)
Titik Aryati (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Trisakti)



Article Info

Publish Date
26 Feb 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisa pengaruh manajemen laba yang melalui proses diskresioner akrual terhadap nilai relevansi informasi akuntansi yang di proxykan oleh harga saham dan return saham dengan nilai laba dan nilai buku sebagai variabel kontrol. Data yang yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu dari laporan keuangan dan laporan tahunan, dengan populasi penelitian yaitu perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018 hingga 2020. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sehingga diperoleh 87 perusahaan yang digunakan sebagai sampel pada penelitian ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan bahwa nilai laba berpengaruh terhadap harga saham tetapi nilai laba tidak memiliki pengaruh terhadap return saham. Hasil berikutnya menunjukkan bahwa nilai buku tidak memiliki pengaruh terhadap harga saham, sebaliknya nilai buku memiliki pengaruh terhadap return saham.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jet

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Trisakti (JET) has been published by Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis (LPFEB). JET is a journal for publication of undergraduate (S1) and Applied (D4) students, students of the Faculty of Economics and Business (FEB) as well as students outside of FEB and General Affairs. ...