Jurnal Ekonomi Trisakti
Vol. 3 No. 2 (2023): Oktober

ANALISIS STRATEGI PADA PABRIK TAHU DN DI JAKARTA

Sofia, Sarah (Unknown)
Rowlan Takaya (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2023

Abstract

Manajemen strategis adalah pengetahuan untuk memformulasi dan seni serta pengimplementasian dari evaluasi keputusan yang dimungkinkan organisasi dapat mencapai tujuannya. Fokus manajemen strategis adalah dalam integrasi manajemen, pemasaran, keuangan dan akuntansi, produksi dan operasi, penelitian dan pengembangan (R&D), dan sistem informasi untuk mencapai keberhasilan suatu organisasi. Penelitian ini dilakukan di perusahaan pabrik tahu DN dengan metode wawancara pada pemiliki yang terdapat di perusahaan, bertujuan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan berhubungan dengan penelitian ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis strategi yang terdapat dalam pabrik tahu DN serta memberikan masukan akan strategi strategi yang lain untuk keberhasilan pabrik tahu DN dimasa yang akan datang serta memberikan pengetahuan bagi pembaca terkait pengembangan strategi yang terdapat didalam lingkungan perusahaan dan dapat digunakan sebagai acuan pembelajaran atau penelitian selanjutnya.Hasil penelitian yang diperoleh dalam melakukan wawancara yaitu menganalisis SWOT dan mengevaluasi permasalahan yang terjadi pada pabrik tahu DN. Sehingga, peneliti dapat memberikan saran dan solusi untuk keberlanjutan pengembangan usaha pabrik tahu DN.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jet

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Trisakti (JET) has been published by Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis (LPFEB). JET is a journal for publication of undergraduate (S1) and Applied (D4) students, students of the Faculty of Economics and Business (FEB) as well as students outside of FEB and General Affairs. ...