Penelitian ini mengkaji tentang Proses Penyelenggaraan Pembelajaran Program Pendidikan Kesetaraan Paket C di SKB Bulukumba Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penyelenggaraan pembelajaran program pendidikan kesetaraan Paket C di SKB Bulukumba (Rombel Dahlia), Pendekatan penelitian ini kualitatif dan pendekatan penelitian pendidikan. Subjek penelitian sebanyak 4 orang, 1 orang peserta didik, 1 orang tutor, dan 2 orang pegawai .Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis melalui tiga tahapan, yaitu: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini yaitu: Penyelenggaraan Pembelajaran Program Pendidikan Kesetaraan Paket C di SKB Bulukumba diantaranya 1) Merancang Proses Pembelajaran dipointkan yaitu a) Rencana Program Pembelajaran, b) Bahan Ajar, c) Pedoman Penilaian Proses Pembelajaran meliputi, a) Metode b) Waktu Pembelajaran, c) Penggunaan Bahan Ajar, d) Penguasaan Kelas Pada Saat Proses Tahapan evaluasi 4) Kendala yang di alami yaitu kurangnya tingkat kehadiran peserta, Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa penyelenggaraan pembelajaran paket C berjalan dengan secara terstruktur dan sistematis, terdiri dari tahapan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran
Copyrights © 2024