JeLAST : Jurnal Teknik Kelautan , PWK , Sipil, dan Tambang
Vol 10, No 4 (2023): JeLAST Edisi Desember 2023

STRATEGI MANAJEMEN DAN REKAYASA LALU LINTAS JALAN IMAM BONJOL SELAMA MASA PEMBANGUNAN JEMBATAN PARALEL KAPUAS I

Mumtaz, Putri Yasmin (Unknown)
Widodo, Slamet (Unknown)
Basalim, Said (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2023

Abstract

Jalan Imam Bonjol adalah ruas jalan dengan aktivitas lalu lintas tinggi. Jembatan Paralel Kapuas I saat ini dalam tahap pembangunan. Masa pembangunan tersebut mengakibatkan kemacetan yang terjadi pada ruas jalan ini. Strategi manajemen dan rekayasa lalu lintas diharapkan dapat membantu pembangunan jembatan paralel Kapuas I. Studi ini dilakukan melalui survei kondisi lalu lintas jalan Imam Bonjol selama tiga hari yaitu hari Sabtu, hari Minggu, dan hari Senin, mulai pukul 06.00-18.00 WIB. Hasil analisis kinerja ruas jalan perkotaan berdasarkan pedoman MKJI 1997 dan dihitung dengan aplikasi KAJI dan menghasilkan variabel data yang menjadi tolak ukur untuk menentukan keputusan strategi manajemen yang tepat untuk diterapkan. Hasil dari kinerja ruas jalan Imam Bonjol dalam kondisi eksisting (2023) memiliki DS 0,79, dari hasil tersebut dilakukan strategi manajemen dengan tolak ukur parameter nilai derajat kejenuhan dan tingkat pelayanan. Sehingga didapat hasil terbaik yaitu Kebijakan Ganjil-Genap Skenario 2 dengan derajat kejenuhan jalur 0,314 dengan tingkat pelayanan jalan A. Kebijakan Satu Arah dengan nilai DS jalur 0,308   dengan nilai LOS jalan A. Kebijakan Jalur berlawanan arah dengan nilai DS jalur 0,234 dan nilai LOS jalan A. Perubahan Geometrik Skenario 3 yaitu Penambahan lebar jalan hingga 14 m dengan konfigurasi 4/2 D dengan nilai DS jalur kiri 0,323 dengan nilai LOS A.Kata Kunci         : Arus Lalu Lintas, Derajat Kejenuhan, Kemacetan, Kinerja Ruas Jalan, Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas, Tingkat Pelayanan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMHMS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pesatnya perkembangan di dunia pendidikan mengakibatkan peningkatan kebutuhan terhadap bangunan tinggi sebagai sarana dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Bersumber pada Standar Nasional Indonesia (SNI 1726-2019) mengenai Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung ...