JeLAST : Jurnal Teknik Kelautan , PWK , Sipil, dan Tambang
Vol 10, No 1 (2023): JeLAST Edisi Februari 2023

IDENTIFIKASI KESESUAIAN LAHAN PERMUKIMAN DI KECAMATANlSUNGAI RAYA KABUPATEN KUBU RAYA

Wijaya, Muhammad Fathul Robby Cakra (Unknown)
Wulandari, Agustiah (Unknown)
Fitriani, Meta Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Feb 2023

Abstract

Kecamatan Sungai Raya merupakan wilayah dengan jumlah penduduk terbanyak dibandingkan kecamatan lainnya di KabupatenlKubu Raya. Berbatasan langsung dengan ibukota provinsi Kalimantan Barat, membuat Kecamatan Sungai Raya memiliki potensi untuk dipilih sebagai lokasi bermukim bagi masyarakat yang memiliki keinginan untuk bekerja di Kota Pontianak. Melihat pada RTRW KabupatenlKubu Raya tahun 2016 "“ 2036, Kecamatan Sungai Raya diperuntukan sebagai kawasan permukiman, sebagai salah satu kecamatan dengan ditujukan untuk pengembangan kawasan transmigrasi. Adanya penunjukan sebagai pengembangan kawasan transmigrasi, maka akan memiliki potensi terjadinya peningkatan penduduk sehingga berdampak pada kebutuhan lahan dengan fungsi permukiman. Maka dari itu, diperlukan identifikasi terhadap permasalahan penggunaan lahan. Tujuan Penelitian adalah mengidentifikasi kesesuaian lahan permukiman. Pendekatan kuantitatif digunakan melalui teknik analisis overlay. Sementara variabel kesesuaian lahan permukiman adalah kemiringan lereng, jenis tanah, curah hujan, rawan banjir, dan rawan kebakaran hutan dan lahan. Hasil penelitian adalah lahan permukiman memiliki karakteristik yang berbeda-beda, terbagi atas permukiman transmigrasi, permukiman yang berbatasan langsung dengan Kota Pontianak, dan permukiman tepian sungai.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMHMS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pesatnya perkembangan di dunia pendidikan mengakibatkan peningkatan kebutuhan terhadap bangunan tinggi sebagai sarana dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Bersumber pada Standar Nasional Indonesia (SNI 1726-2019) mengenai Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung ...