BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 4 No. 4 (2023)

Pengembangan Usaha Pengolahan Pempek Kedai Barokah/Alingan 1209 di Kecamatan Cibiru Kota Bandung

Yayan Mulyana (Administrasi Bisnis FISIP Universitas Pasundan, Bandung, Indonesia)
Abdul Rosid (Administrasi Bisnis FISIP Universitas Pasundan, Bandung, Indonesia)
Dendi Maulana Akbar (Administrasi Bisnis FISIP Universitas Pasundan, Bandung, Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2023

Abstract

Kota Bandung merupakan salah satu kota yang terkenal dengan keberagaman usaha di bidang kuliner baik makanan maupun minuman. Salah satu mitra dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah pelaku usaha di bidang pengolahan dan penjualan makanan yaitu Kedai Barokah/Alingan 1209, yang dikelola oleh Ibu Silvia Maria Hetharia, bertempat di Jl.AH.Nasution No 104 RT 03/RW 01 Cipadung Wetan, Cibiru, Kota Bandung. Tahun 2013 Ibu Silvia mulai menjalankan usaha di bidang makanan khas Palembang yaitu Pempek. Ibu Silvia melakukan penyediaan bahan baku, pengolahan bahan baku menjadi produk, dan penjualan makanan pempek. Terdapat permasalahan berkaitan dengan manajerial usaha diantaranya, pelaku usaha belum memiliki peralatan untuk menunjang pemasaran dan pengiriman produk ke luar kota Bandung, serta pengelolaan pencatatan keuangan masih sederhana. Tujuan pengabdian ini untuk meningkatkan pemasaran produk pempek Kedai Barokah/Alingan 1209 melalui fasilitasi penyediaan peralatan dan pelatihan pengelolaan pembukuan usaha. Metode dalam kegiatan ini terbagi mulai dari tahap persiapan (observasi, wawancara serta dokumentasi), pelaksanaan (pernyataan kesediaan mitra, fasilitasi pelatihan, serta fasilitasi penyediaan peralatan), dan evaluasi kegiatan (mitra dipantau setelah difasilitasi pelatihan maupun peralatan). Hasil yang dicapai dalam kegiatan ini adalah peningkatan pemasaran produk pempek beku (frozen) dan pemahaman pencatatan keuangan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

bernas

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Dentistry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Bernas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of ...