BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 1 (2024)

Pengaruh Kelompok Belajar Inklusi Guna Meningkatkan Angka Melek Huruf di SMP Negeri 2 Petir

Arga Satrio Prabowo (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Ariska Kiyawati (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Denfiet Tanjungsari (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Faira Agustina Maharani (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Entis Saefullah (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Dwita Ramdhini Ayu Putri (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Siti Roziah (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Nur Fitri Amalia (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)
Aby Taufiq Hizri (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
18 Jan 2024

Abstract

Pengaruh kelompok belajar inklusi guna meningkatkan angka melek huruf di SMP NEGERI 2 PETIR Kegiatan kelompok belajar inklusi dilakukan selama kurang lebih 1 bulan dari 13 sepetember – 13 oktober. Dalam pengajarannya satu mahasiswa mengajar 1 peserta didik inklusi dengan menggunakan pendekatan pengajaran interaksional yang menekankan pada proses dialogis dalam penyampaian materi. Tujuan utama pengajaran dalam konteks ini adalah mengembangkan dan mengungkapkan potensi siswa melalui menciptakan kondisi yang mendorong interaksi antara guru dan siswa. Pelaksanaan Kegiatan Kegiatan kelompok belajar inklusi secara terjadwal dilakukan setiap harinya sesuai dengan waktu yang ditentukan. Definisi Kelompok belajar Inklusi adalah sebuah inisiatif pendidikan yang bertujuan untuk mempromosikan inklusi pendidikan. Inklusi pendidikan adalah konsep yang menekankan pentingnya menyediakan akses dan kesempatan pendidikan yang sama untuk semua individu, termasuk mereka yang mungkin memiliki kebutuhan pendidikan khusus atau berkebutuhan khusus. Dalam konteks kelompok belajar inklusi, tujuannya adalah untuk menciptakan lingkungan di mana individu dengan berbagai latar belakang, kemampuan, dan kebutuhan dapat belajar bersama. Kelompok belajar inklusi dapat diimplementasikan di berbagai tingkatan pendidikan, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Tujuan utamanya adalah menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif, yang memberikan kesempatan bagi semua individu untuk belajar bersama dan saling mendukung dalam mencapai tujuan pendidikan mereka.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bernas

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Dentistry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Bernas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of ...