Profetik Jurnal Ekonomi Syariah
Vol 2, No 2 (2023)

Tinjauan Pengelolaan Zakat Dalam Meningkatkan Pembangunan Ekonomi (Studi Kasus BAZNAS Kabupaten Labuhanbatu Selatan)

Nasution, Riza Umami (Unknown)
Batubara, Damri (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengelolaan zakat dalam meningkatkan pembangunan ekonomi pada BAZNAS Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Penelitian ini dilakukan di kantor BAZNAS Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Menggunakan penelitian kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa pengelolaan zakat di BAZNAS Kabupaten Labuhanbatu Selatan yaitu pengumpulan zakat dilakukan dua cara, yaitu datang langsung ke kantor BAZNAS dan ASN dipotong perbulannya melalui payroll system langsung sistem pemotongan langsung dari penerimaan gaji dan didistribusikan kepada golongan fakir dan miskin. Karena kedua golongan tersebut lebih membutuhkan bantuan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. Bantuan tersebut mengarah ke zakat produktif dan konsumtif. Dan pendistribusian zakat tersebut yaitu beasiswa pendidikan, pembiayaan sekolah, bantuan sembako, bantuan pembiayaan kesehatan. Untuk pendayagunaan zakat untuk pengelolaan ekonomi yaitu bantuan modal usaha produktif. Pengelolaan di BAZNAS Kabupaten Labuhanbatu Selatan masih belum efektif karena masih banyak program yang belum tercapai sesuai perencanaan awal. Seperti terdapat masalah dari segi pendayagunaan terdapat kendala di program pinjaman bantuan modal usaha yaitu kurang transparannya kondisi ekonomi mustahik kepada lembaga pengelolaan zakat, kurangnya pemantauan program, tidak sesuai perencanaan awal.Kata Kunci: Pengelolaan Zakat, Pembangunan Ekonomi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Profetik

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

PROFJES (Prophetic Journal of Sharia Economics) adalah publikasi akademis yang berfokus pada penelitian di bidang Ekonomi Islam dan isu-isu yang berkaitan dengan ekonomi syariah. Jurnal ini bertujuan untuk memberikan kontribusi baru atau terkini yang signifikan untuk pengembangan akademik dan ...