Majalah Ilmiah Warta Dharmawangsa
Vol 18, No 3 (2024)

Smart Water Meter: Perancangan Sistem IoT untuk Kontrol dan Pemantauan yang Lebih Baik

Ramadhan, Irfan Wahyu (Unknown)
Stiawan, Hendra (Unknown)
Firdaus, Firdaus (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2024

Abstract

Sistem pengukuran konsumsi air yang efektif dan andal merupakan elemen kunci dalam manajemen sumber daya air yang berkelanjutan. Artikel ini membahas tinjauan awal terkait perancangan Smart Water Meter berbasis Internet of Things (IoT) sebagai solusi inovatif untuk mengatasi keterbatasan water meter konvensional. Metode perancangan sistem disajikan secara sistematis, mulai dari analisis kebutuhan hingga usulan metode pengujian. Fokus utama adalah meningkatkan akurasi pengukuran, memberikan akses real-time kepada pengguna, dan mengoptimalkan efisiensi pengelolaan konsumsi air. Komponen-komponen sistem, seperti sensor aliran air, mikrokontroler, konektivitas IoT, platform cloud, dan antarmuka pengguna, dijelaskan dengan spesifikasi masing-masing. Sistem ini bekerja dengan membaca data dari sensor aliran air, mengirimkannya ke cloud, merespons perintah pengguna, menganalisis data, dan menampilkan informasi pada antarmuka pengguna. Usulan metode pengujian mencakup akurasi sensor, kestabilan koneksi IoT, responsivitas antarmuka pengguna, ketahanan terhadap kondisi lingkungan, dan analisis keamanan data. Keberhasilan implementasi Smart Water Meter diharapkan dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan konsumsi air, memberikan akses informasi yang lebih baik, dan mendukung konservasi air secara keseluruhan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

juwarta

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education

Description

This journal is a collection of scientific works from the lecturers of the Dharmawangsa university from various fields of science, as a form of published research. hopefully can increase our knowledge together and improve the insight into the world of ...