Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)
Vol. 7 No. 1: JANUARY 2024 - Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)

Penggunaan Aplikasi WhatsApp untuk Meningkatkan Pengetahuan 1000 HPK Ibu Hamil pada Masa Pandemi COVID-19 di Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor : The Use of WhatsApp Application to Increase the Knowledge of the first 1000 Early Days of Life for Pregnant Women during the COVID-19 Pandemic at Ciomas District, Bogor Regency

Ningrum, Ricka Ayu Virga (Unknown)
Sudiarti, Trini (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2024

Abstract

Latar belakang: Pengetahuan ibu hamil perlu ditingkatkan untuk mengoptimalkan intervensi gizi pada periode 1000 Hari Pertama Kehidupan yang merupakan masa kritis dalam daur kehidupan manusia. Tujuan: Penelitian bertujuan meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang pentingnya peran gizi dalam proses tumbuh kembang anak pada periode 1000 HPK melalui promosi gizi. Metode: Desain Penelitian pre-eksperimental menggunakan penyuluhan secara daring dengan melihat peningkatan pengetahuan ibu melalui pre-test dan post-test. Sampel penelitian sebanyak 10 orang. Hasil: Peningkatan pengetahuan ibu hamil secara bermakna sebesar 49,28 poin, dengan rerata nilai ibu pada saat pre-test adalah 37,86 dan rerata nilai post-test adalah 87,14 poin. Kesimpulan: Promosi gizi 1000 HPK melalui aplikasi WhatsApp meningkatkan pengetahun ibu hamil secara bermakna dan menjadi alternatif penyuluhan pada masa pandemi COVID-19.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

MPPKI

Publisher

Subject

Public Health

Description

Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI) periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2597-6052 (Online - Electronic). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review ...