Hotel memerlukan strategi real estat untuk pengembangan dan perencanaan. Persaingan yang ketat, menuntut inovasi hotel dalam memaksimalkan pelayanan dan fasilitas yang tersedia. Selain itu, penambahan ornamen, suasana, dan penegasan tema hotel berguna untuk semakin menarik minat pengunjung. Brand Hotel Sutan Raja sudah terkenal di berbagai daerah dan kota di Indonesia. Masa pandemi saat ini berdampak kepada dunia properti, termasuk hotel. Maka diperlukan strategi pengembangan bagi hotel agar dapat bertahan ditengah kemorosotan ekonomi. Berdasarkan penelitian perencanaan dan pengembangan pada kawasan yaitu diantaranya minimarket dan coworking space dapat memberikan pelayanan hotel pada hotel Sutan Raja Soreang lebih maksimal. Adanya kebutuhan sarana prasarana tersebut dikarenakan tautan lingkungan yang cukup jauh denganminimarket terdekat sehingga harus keluar kawasan hotel dan karena hal itu pada perencanaan desain lebih berpotensi untuk dibangun minimarket. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif. Dari perumusan strategi ini, penulis dapat memberikan saran-saran sebagai masukan bagi Hotel Sutan Raja Soreang sebagai strategi untuk pengembangan dan perencanaan ke depan pasca pandemi bagi hotel Sutan Raja.
Copyrights © 2021