Jurnal Dunia Kesmas
Vol 13, No 1 (2024): Volume 13 Nomor 1

Analisis Tim dan Karakteristik Perawat Terhadap Penerapan Keselamatan Pasien di Rs Pertamina Bintang Amin

Azzahra, Dhika (Unknown)
Aryawati, Wayan (Unknown)
Samino, Samino (Unknown)
Kundayani, Tri (Unknown)
Febriani, Christin Angelina (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2024

Abstract

Penerapan keselamatan pasien merupakan upaya asuhan pasien menjadi lebih aman. Perawat merupakan salah satu profesi yang berperan vital dalam menjalankan keselamatan pasien. Adanya insiden RSPBA Bandar Lampung menunjukkan bahwa capaian target pelaporan IKP belum terpenuhi. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis faktor tim dan karakteristik perawat terhadap penerapan keselamatan pasien di RSPBA Bandar Lampung 2023. Jenis penelitian kuantitatif dengan rancangan cross sectional, populasi sebanyak 139 perawat fungsional dengan sampel total populasi (139 perawat). Analisis data univariat menggunakan deskriptif frekuensi, analisis bivariat menggunakan  uji chi square dan analisis multivariat menggunakan uji regresi logistik berganda.  Berdasarkan hasil uji chi-square di dapatkan hasil bahwa tidak ada hubungan antara jenis kelamin (p-value=0.385) dan usia (p-value=0.27) dengan penerapan keselamatan pasien. Terdapat hubungan antara variabel pendidikan (p-value=0.041; OR=0.3), kerja tim (p-value=0.000; OR=4.7) dan kepemimpinan (p-value=0.001; OR=17.44) dengan penerapan keselamatan pasien. Berdasarkan uji regresi logistik berganda di dapatkan faktor yang paling berpengaruh pada penerapan keselamatan pasien adalah kepemimpinan dengan nilai p-value 0.000 (<0.05) dan OR=4.9 yang berarti bahwa ada hubungan yang signifikan antara kepemimpinan dengan penerapan keselamatan pasien. Diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat menjadi bahan masukan dan sebagai bahan evaluasi bagi pemimpin tim sift perawat dalam penerapan keselamatan pasien.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

duniakesmas

Publisher

Subject

Environmental Science Public Health

Description

Jurnal Dunia Kesmas was published by the Faculty of Public Health, Malahayati University with a professional organization of Persatuan Dosen Kesehatan Masyarakat (PDKM). This journal contains articles from research, critical analytical studies in the field of public health (Epidemiology, ...