Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena loneliness yang ada di sekolah. Berdasarkan need assessment yang telah dilakukan di MAN 2 Kota Serang menggunakan instrumen angket yang disebar kepada 30 siswa kelas X IPA 5 didapatkan hasil sebanyak 37% peserta didik mengalami loneliness dalam kategori rendah, 50% peserta didik mengalami loneliness dalam kategori sedang dan 13% peserta didik mengalami loneliness dalam kategori tinggi. Berdasarkan dari data tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah pengembangan self improvement book untuk menemani rasa loneliness yang dimiliki oleh peserta didik. Adapun penelitian dan pengembangan dilakukan dengan menggunakan metode ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation dan Evaluation). Produk yang dikembangkan akan dilakukan uji validitas produk oleh para ahli yaitu ahli materi, ahli media, ahli bahasa dan ahli praktisi. Adapun hasil dari uji validitas mendapatkan presentase sebesar 92%. Maka produk self improvement book untuk menemani rasa loneliness dinyatakan sangat layak digunakan. Selanjutnya produk akan diuji coba dalam skala terbatas kepada peserta didik. Adapaun hasil dari uji coba terbatas memperoleh hasil N-Gain score dengan presentase sebesar 69% dan mendapatkan kategori cukup efektif.
Copyrights © 2024