Jurnal Dinamika UMT
Vol 5, No 2 (2020)

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, LEVERAGE, INTENSITAS MODAL, DAN TINGKAT KESULITAN KEUANGAN TERHADAP KONSERVATISME AKUNTANSI ( Studi Empiris Pada Sektor Barang dan Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017 -2019 )

Alfiolitha Choerunnisa (Universitas Muhamamdiyah Tangerang)
Mohamad Zulman Hakim (Universitas Muhamamdiyah Tangerang)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

AbstrakTujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, intensitas modal, dan tingkat kesulitan keuangan terhadap konservatisme akuntansi. Variabel dependen ini adalah konservatisme akuntansi yang diukur menggunakan conacc. Variabel independen ini adalah ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, intensitas modal, dan tingkat kesulitan keuangan. Penelitian ini menggunakan sampel perusahaan barang dan konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2017-2019. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi data panel (E-Views).Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel ukuran perusahaan dan tingkat kesulitan keuangan memiliki pengaruh terhadap konservatsime akuntansi. Sedangkan variabel profitabilitas, leverage, dan intensitas modal tidak memiliki pengaruh terhadap konservatisme akuntansi.Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Leverage, Intensitas Modal, Tingkat Kesulitan Keuangan dan Konservatisme Akuntansi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

dinamika

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health

Description

Jurnal Dinamika UMT (p-2477-1546) dan (e-ISSN 2581-1894) adalah jurnal akademis yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Tangerang. Fokus dan ruang lingkup dalam Jurnal dinamika adalah berbagai macam rumpun ilmu pengetahuan yang ...