Daya Saing : Jurnal Ilmu Manajemen
Vol. 10 No. 1 (2024): Dinamika Kinerja Bisnis, Perilaku Konsumen, dan Pengembangan SDM dalam Berbaga

RAGAM PRODUK KULINER DI WISATA PANTAI PURUS: KAJIAN ANALISIS KUALITAS

Pratitasari, Rima Maharani (Unknown)
Asnur, Lise (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2024

Abstract

Penelitian ini dimaksudkan untuk mengeksplorasi beragam produk kuliner yang ditawarkan di destinasi wisata Pantai Purus, Kota Padang dengan melakukan analisis mendalam terkait kualitas produk dan preferensi konsumen. Metode penelitian mencakup survei konsumen, wawancara dengan pelaku usaha kuliner lokal, dan observasi langsung terhadap produk kuliner yang tersedia. Temuan ini didukung oleh banyaknya penyedia kuliner yang menawarkan hidangan khas, seperti langkitang, pensi, karupuak kuah, soto ceker, pisang kapik, bakso bakar, dan minuman seperti es kelapa muda dengan variasi yang beragam, yang disajikan kepada wisatawan. Analisis kualitas produk mencakup aspek-aspek seperti bahan baku, proses pengolahan, presentasi, dan cita rasa. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan berharga bagi pelaku usaha kuliner, pemerintah setempat, dan pihak terkait guna meningkatkan kualitas produk kuliner serta mendukung pengembangan pariwisata di Pantai Purus. Selain itu, penelitian ini dapat menjadi acuan untuk strategi pemasaran yang lebih efektif dan peningkatan berkelanjutan dalam pelayanan kuliner di destinasi wisata pantai tersebut. Kata kunci: Produk kuliner, Destinasi Wisata, Analisis Kualitas, Strategi Pemasaran.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

dayasaing

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Other

Description

Jurnal Daya Saing (Online ISSN: 2541-4356 | Print ISSN : 2407-800X) published by Komunitas Manajemen Kompetitif. This journal published thrice in February, June and October. It contain the articles such as scientific papers (research and non-research), analytical studies, theoretical applications ...